Desa Temon merupakan salah satu dari 9 desa diwilayah Kecamatan Baturetno, yang kondisi wilayahnya merupakan dataran tinggi , dengan kondisi tanah berkapur. Kehidupan masyarakat Desa Temon banyak ditopang oleh kegiatan sector pertanian dan peternakan.
Jarak antara Desa Temon dengan ibukota kecamatan 4 Km, sedangkan jarak ke Ibukota Kabupaten sekitar 30 Km, yang telah dihubungkan dengan jalur transportasi yang memadai, sehingga mobilitas penduduk dinamis.
1. DATA GEOGRAFIS
Lus wilayah :
Yang terdiri dari :
a. Tanah kas desa : 17,22 Ha
b. Tanah pekarangan : 105,2 Ha
c. Tanah Tegalan : 223,5 Ha
d. Tanah Persawahan : 72,0 Ha
e. Tanah lainnya : 123,4 Ha
Terbagi menjadi 7 dusun yang terdiri :
1) Dusun Jamprit Lor
2) Dusun Temon Kidul
3) Dusun Temon Lor
4) Dusun Temon Tanjung
5) Dusun Mojoroto
6) Dusun Winong
7) Dusun Pencil
2. DATA DEMOGRAFI
Jumlah Penduduk : 2.146 Jiwa, terbagi L : 1061 jiwa P : 1085 jiwa
Jumlah KK : 554 KK
Jumlah Rt/Rw : 15 / 7
3. DATA SOSIAL BUDAYA
Kegiatan social yang masih aktif berjalan di Desa Temon adalah rembug desa disetiap dusun, pengajian bapak-bapak dan ibu-ibu, kegiatan kesenian campursari, Kegiatan gotong royong masih berjalan dengan baik. Kegiatan muda-mudi seperti kegiatan olah raga sepakbola dan volley
4. SARANA KESEHATAN
a. PKD : 1 buah
b. Pustu : 1 buah
c. Bidan Desa : 1 orang
d. Perawat : 4 orang
e. Kader PKD : 5 orang
f. Kader posyandu : 37 orang
g. Posyandu balita : 7 tempat
- Dusun Jamprit Lor : Posyandu Sumberingin
- Dusun Temon Kidul : Posyandu Ngudi Makmur
- Dusun Temon Lor : Posyandu Mardi Mulyo
- Dusun Temon Tanjung : Posyandu Mekarsari
- Dusun Mojoroto : Posyandu Ngudi Rukun
- Dusun Winong : Posyandu Wijaya
- Dusun Pencil : Posyandu Sekar Melati
- Posyandu lansia : 1 tempat
5. SARANA PENDIDIKAN
- Jumlah SD : 2 buah
- Jumlah TK : 2 buah
- Jumlah PAUD : 1 buah